Notification

×

Iklan

Iklan

Profil Iwanuddin Iskandar yang gantikan Hanung Cahyo Saputro Sebagai Pj Bupati Banyumas

Kamis, 19 September 2024 | September 19, 2024 WIB Last Updated 2024-09-19T03:36:13Z
Sumber Foto : Humas Pemkab Banyumas

Banyumas24jam - sebelum pelaksanaan pilbup Banyumas 2024-2029, pemimpin kabupaten Banyumas kembali berganti. Kali ini PJ Bupati sebelumnya Hanung Cahyo Saputro yang telah menjabat sebagai Pejabat Bupati selama 1 tahun di gantikan mantan PJ Bupati Brebes, yaitu Iwannudin Iskandar, SH, M.Hum.

Iwannudin Iskandar, SH, M.Hum mantan Kepala Biro Hukum Sekretariat Daerah Provinsi Jawa Tengah, resmi menggantikan Hanung Cahyo Saputro, S.STP, M.Si sebagai Penjabat (Pj) Bupati Banyumas.

Sumber Foto : Humas Pemkab Banyumas

Iwannudin Iskandar dilantik sebagai Pj Bupati Banyumas oleh Pj Gubernur Jawa Tengah Nana Sudjana Kamis (19/9/2024) di Wisma Perdamaian Jl. Imam Bonjol No.209, Pendrikan Kidul, Kec. Semarang Tengah, Kota Semarang.

Selain Kepala Biro Hukum sejak tahun 2020, sejak 23 Desember 2024 Iwannudin istri dari Dewi Wikaningsih, SH, MKn ini juga menjadi Pj Bupati Brebes.

Sumber Foto : Humas Pemkab Banyumas

Sementara Hanung Cahyo Sapuro setelah selesai 1 tahun menjabat sebagai Pj Bupati Banyumas sejak 24 September 2023, kembali menduduki jabatan semula sebagai Kepala Biro Umum Sekretariat Daerah Provinsi Jawa Tengah.

Biodata Iwanuddin Iskandar:
Nama Lengkap
:
Iwanuddin Iskandar
Lahir
:
Pemalang, Jawa tengah / 7 Desember 1971
Suami/Istri
:
Dewi Wikaningsih
Pekerjaan
:
Pejabat, Birokrat
Agama
:
Islam
Media Sosial
:
Instagram : @iwanuddin_iskandar
Pengalaman
:
1. Kepala Biro Hukum Sekretariat Daerah Provinsi Jawa Tengah.
2. PJ Bupati Brebes

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

close