Notification

×

Iklan

Iklan

Dinas Pendidikan Banyumas Kembali melakukan Rekonsiliasi Dana BOS Semester 1 Tahun Anggaran 2024

Rabu, 24 Juli 2024 | Juli 24, 2024 WIB Last Updated 2024-08-06T07:41:42Z
Diperbolehkan mengcopy dan menyebarkaluaskan gambar dari situs ini, dengan catatan mencantumkan sumbernya (banyumas24jam.com)

Banyumas24jam - Dinas Pendidikan Kabupaten Banyumas kembali melakukan Rekonsiliasi Dana BOS (Bantuan Operasional Sekolah) bagi sekolah penerima di tahun Anggaran 2024 untuk semester 1 (periode Januari-juni).

Pada rekonsiliasi tahun ini, Dinas Pendidikan Kabupaten Banyumas kembali bertempat di Aula Bank Jateng cabang Purwokerto, Jl. Jend. Gatot Subroto No.101, Brubahan, Kec. Purwokerto Timur.

Seperti tahun sebelumnya rekon dana BOS selalu di bagi menjadi dua sesi, sesi pertama adalah Sekolah dasar dan sesi kedua adalah Sekolah Menengah Pertama.

Pada Rekonsiliasi dana BOS semester 1 ini, akan dilaksanakan dari 16 Juli sampai 31 Juli 2024 mulai Pukul 07.30 WIB sampai dengan 16.30 WIB.
rekonsiliasi dana bos
Diperbolehkan mengcopy dan menyebarkaluaskan gambar dari situs ini, dengan catatan mencantumkan sumbernya (banyumas24jam.com)

Tujuan dari Rekonsiliasi dana BOS adalah bertujuan untuk tertib administrasi pelaporan Dana BOS yang diperoleh oleh sekolah.

Dalam rekonsiliasi dana BOS, berkas pemakaian anggaran akan diperiksa oleh tim dari Dinas Pendidikan. Tim Dinas pendidikan akan mengecek laporan pemakaian apakah sudah sama dengan buku rekening BOS.

Selain menyamakan saldo akhir dengan buku rekening BOS, tim rekon juga akan mengecek kelengkapan berkas LPJ BOS 2024 semester 1.

Berkas yang Harus dibawa saat Rekonsiliasi Dana BOS


  • Rencana Kedja dan Anggaran Sekolah (RKAS);
  • Buku Kas Umum, Buku Pembantu Kas, Buku Bank, Buku Pembantu Pajak;
  • Buku Pembantu Rincian Obyek Belanja;
  • Surat Pernyataan Tanggung Jawab Mutlak (SPTJM);
  • Realisasi Anggaran;
  • Realisasi Barang Modal;
  • Realisasi Barang Habis Pakai;
  • Rekening Bank Dana BOS Sekolah Asli & Foto Copy (Desember 2023 s.d Juni 2024);
  • RAB Kegiatan Pemeliharaan;
  • Rekap Belanja Barang Inventaris Non Modal;
  • Rekap Pajak Per Jenis Pajak
  • Berita Acara Pemeriksaan Kas dan Registrasi Penutupan Kas
  • SPJ BOS Bulan Januari — Juni Tahun 2024;
  • Laptop yang terkoneksi dengan internet yang berisi aplikasi pelaporan BOS.
,

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

close