Notification

×

Iklan

Iklan

Resep Combro Khas Banyumas

Rabu, 03 Agustus 2022 | Agustus 03, 2022 WIB Last Updated 2022-09-07T15:31:40Z
Resep Combro
Foto : selerasa

Resep Combro Khas Banyumas - orang banyumas pastinya tau makanan yang satu ini. Makanan yang terbuat dari bahan utama singkong atau boled ini, rasanya sangat enak alias nylekamin jika dinikmati dalam keadaan anget. Makanan yang satu ini juga sangat mudah ditemui, biasanya makanan yang satu ini biasa dijual penjual gorengan di pinggir-pinggir jalan.

Membuat combro bisa dikatakan sangat mudah, karena bahan-bahan yang kita butuhkan tidaklah sulit, mudah ditemui diwarung terdekat atau lebih lengkap dipasar. Lalu bagaimana cara membuat Combro Khas Banyumas? Ikuti Langkah-langkah dibawah ini, Monggo:

Bahan-bahan membuat Combro:
  1. Singkong / Boled (bahasa jawa)
  2. Minyak Goreng
  3. Garam
  4. Micin / Penyedap rasa
  5. Tempe / Oncom
  6. Daun Bawang
  7. Bawang Putih
  8. Ketumbar
  9. Kelapa

Bahan-bahan membuat Isian Combro:
  1. Cabe
  2. Gula Jawa
  3. Tempe / Oncom

Foto : resep-gampang

Cara Membuat:
  1. Kupas singkong dan cuci dengan air mengalir yang bersih
  2. Kemudian kita parut Singkong tersebut secukupnya sesuai selera dan kebutuhan, dan tiriskan di wadah
  3. Parut kelapa secukupnya, dan tiriskan di wadah.
  4. Campur parutan kelapa dengan parutan singkong, dengan persentase 80% parutan singkong dan 20% parutan kelapa, aduk sampai rata
  5. Kemudian haluskan bawang putih, ketumbar dan garam
  6. Setalah bumbu (bawang putih, ketumbar & garam) jadi, campurkan dengan adonan parutan singkong dan parutan kelapa
  7. Aduk sampai rata, kemudian bentuk adonan combro tergantung selera, tapi biasanya bentuk oval
  8. Setelah adonan jadi, kemudian kasih isian sambal
  9. Setelah jadi, kemudian digoreng sesuai selera

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

close